Minggu, 07 April 2019

MAKALAH PENGARUH GLOBALISASI TERHADAP PERADABAN MELAYU


TAMADDUN                                  


MAKALAH
TAMADDUN

PENGARUH GLOBALISASI TERHADAP PERADABAN MELAYU








Disusun Oleh :

ABDUL HAMID
NIM. 015.638






SEKOLAH TINGGI AGAMA ISLAM DINIYAH
PROGRAM STUDI PENDIDIKAN AGAMA ISLAM
PEKANBARU
2015


KATA PENGANTAR
            Alhamdulillah kehadirat Allah SWT karena berkat kasih dan sayangNya saya dapat menyelesaikan makalah Bahasa Indonesia yang bertemakan “Pengaruh Globalisasi Terhadap Peradaban Melayu” ini tepat pada waktunya makalah ini dimaksudkan untuk mengetahui penggunaan Paragraf dalan tulisa pada sebuah buku. Adapun penjelasan penjelasan pada Makalah ini saya ambil dari beberapa buku dan website.
            Saya ucapkan terima kasih kepada teman-teman yang telah membantu saya untuk menyelesaikan Makalah ini. Akan tetapi saya juga menyadari bahwa terdapat kekurangan di dalam makalah ini, untuk itu dengan senang hati saya senantiasa menerima kritik dan saran yang bersifat membangun para pembaca. Akhir kata semoga makalah ini bermanfaat bagi kita semua.

Wassalamualaikum Wr. Wb

                                                                                    Pekanbaru, 28 Nopember 2015

                                                                                                                                                                                            Penulis















DAFTAR ISI
Kata Pengantar………………………………………………………………………       2
Daftar Isi…………………………………………………………………………….        3
BAB I PENDAHULUAN….…………………………………….………………….       4
A.     Latar Belakang……………………………………………………………...       4
B.     Tujuan Penulisan……………………………………………………………       4

BAB II TELAAH PUSTAKA..…………………………………….………….….....      5
A.     Pengertian Globalisasi  ……………………………………………….…..          5
B.     Globalisasi menurut para ahli ……………………………………………         5
C.     Faktor-Faktor Pendorong Globalisasi……..………………………...            5
D.    Beberapa Dampak yang ditimbulkan oleh Globalisasi……………….          5
  1. Struktur Paragraf   ……………………………………………………..       6
  2. Pembagian Paragraf Menurut Teknik Pemaparannya  …………………       6

BAB III PENUTUP………………………………………………………………….       7
A.     Kesimpulan……………………………………………………….................      7
B.     Kritik dan Saran………………………………………………………………     7

DAFTAR PUSTAKA
























BAB I
PENDAHULUAN

A.      Latar Belakang Masalah
Dalam era globalisasi sekarang ini, pengaruh budaya masyarakat lain tidak dapat dihindarkan lagi. Pengaruh tersebut dapat terjadi secara langsung maupun tidak langsung. Kontak langsung dapat terjadi antarmasyarakat atau antarindividu. Proses perubahan dalam kontak langsung meliputi akulturasi, asimilasi dan difusi.
Kontak tidak langsung dapat terjadi melalui alat-alat elektronik atau alat komunikasi massa, seperti televise, radio, internet, film, majalah, dan surat kabar. Akan tetapi, pengaruh dari kontak ini terhadap perubahan sosial-budaya belum sepenuhnya benar. Misalnya, perubahan pola hidup akibat pengaruh televise. Jika sebab-sebab perubahan sosial bersumber pada masyarakat lain, hal ini terjadi karena kebudayaan dari masyarakat lain tersebut telah memberikan pengaruhnya.
Hubungan yang dilakukan antara dua masyarakat yang berbeda memiliki kecenderungan menimbulkan pengaruh timbal balik. Jika hubungan tersebut dilakukan melalui saluran alat-alat komunikasi, ada kemungkinan pengaruh tersebut hanya datang dari satu pihak saja, yaitu dari masyarakat pengguna alat-alat komunikasi yang bersangkutan. Jika pengaruh dari masyarakat tersebut diterima dan tidak melalui cara-cara paksaan, hasilnya dinamakan demonstration effect. Proses pengadaptasian suatu kebudayaan baru cenderung lebih kuat dan lebih cepat sehingga budaya tradisional setiap masyarakat mulai ditinggalkan tidak menutup kemungkinan akan dilupakan.

B.       Tujuan Pembutan Makalah
1.    Memberikan pengetahuan tentang globalisasi kepada masyarakat.
2.    Agar Mahasiswa dapat mengetahui perkembangan Globalisasi
3.    Agar dapat memahami bagaimana dampak pengaruh golbalisasi terhadap kebudaayaan.










BAB II
TELAAH PUSTAKA

A.    Pengertian Globalisasi
Globalisasi berasal dari bahasa inggris yaitu Globalization. Kata "Global" berarti mendunia sedangkan "Lization" berarti proses. Sehingga dalam Pengertian Globalisasi menurut Bahasa adalah suatu proses yang mendunia yang semakin mengecil, sempit karena kemudahan bereaksi antar Negara baik dalam perdagangan, teknologi, pertukaran impor dan ekspor.

B.     Globalisasi menurut para ahli
1.      Achmad Suparman yang mengatakan bahwa pengertian globalisasi adalah suatu proses yang menjadikan sesuatu benda atau perilaku sebagai ciri dari setiap individu di dunia tanpa dibatasi oleh wilayah.
2.       Martin Albrow yang mengatakan bahwa pengertian globalisasai adalah seluruh proses penduduk yang terhubung ke dalam komunitas dunia tunggal, komunitas global.

C.    Faktor-Faktor Pendorong Globalisasi
1.      Kemajuan Ilmu Pengetahuan dan Teknologi
2.      Diterapkan perdagangan bebas
3.      Liberalisasi keuangan internasional
4.      Meningkatkan Hubungan antar negara

D.    Beberapa Dampak yang ditimbulkan oleh Globalisasi
1.         Perubahan Gaya Hidup
                 Perubahan Gaya Hidup terjadi karena mudahnya unsur-unsur budaya suatu bangsa masuk ke negara lain. Di era globalisasi ini masyarakat juga memperhitungkan segala sesuatu yang dilakukan dengan hasil yang didapat.
                 Globalisasi mendorong masuknya berbagai produk dari luar negeri. Akibatnya persediaan barang kebutuhan melimpah masyarakat memeproleh kemudahan unutk mencukupi kebutuhan asalkan memiliki uang.

2.         Makanan
     Dalam hal makanan dan minuman gejala globalisasi mulai dirasakan dikota kota besar, tetapi sudah terasa dikota kota kecil. Berdirinya perusahaan asing dibidang makanan cepat saji (fast food) dikota- kota membawa pengaruh pola konsumsi makanan dan minuman masyarakat. Seperti Makanan Pizza Hut, KFC, Hamberger, serta Minuman kaleng atau sejenisnya.

3.         Pakaian
                 Dibidang pakaian dapat kita lihat dengan menyebarnya merk - merk tertentu dinegara dan di indonesia. Dikenal berbagai merk Jeans terkenal serta pakaian yang dibuat oleh perancang busana kenamaan dunia. Produk tersebut tidak hanya dapat ditemukan di Indonesia tetapi telah menyebar segala penjuru dunia.

4.         Sarana Komunikasi
     Sarana Komunikasi menjadi faktor utama pengaruh globalisasi seperti penggunaan internet, telepon seluler, televisi, radio. Sarana komunikasi yang sedang digemari berbagai negara adalah Facebook dan BBM.

5.         Transportasi
     Alat transporatsi yang telah ada dengan mengikuti perkembangan zaman yang digunakan seperti Pesawat, Kapal Pesiar, dan kereta Api Express, dll.

6.         Nilai Budaya dan Tradisi
                 Bangsa Indonesia terdiri dari berbagai suku bangsa setiap suku bangsa memiliki kekayaan budaya dan tradisi. Kekayaan tradisi tersebut menarik perhatian bangsa asing untuk mempelajarinya. Banyak Mahasiswa ataupun peneliti asing yang tertarik mempelajari budaya bangsa Indonesia. Contoh: Lagu Bali, tari bali, dll

7.         Pariwisata
     Merupakan tempat wisata alam maupun tempat wisata lainnya berbentuk peninggalan sejarah yang dapat menarik daya tarik wisata asing masuk kedalam wilayah budaya melayu. Seperti di Istana Siak Sri Indrapura.

8.         Imigrasi
     Perpindahan Penduduk dari suatu negara ke negara lain dengan mengikuti perkembangan zaman yang semakin maju dan canggih. Sehingga  penduduk dapat berpindah ke negara lain dengan adanya alat transportasi. Seperti orang cina masuk ke Indonesia ataupun sebaliknya.


BAB III
PENUTUP

A.    KESIMPULAN
1.    Globalisasi adalah suatu proses yang mendunia baik berupa informasi pemikiran gaya hidup maupun teknologi.
2.    Faktor-faktor pendorong globalisasi :
A.  Kemajuan Ilmu Pengetahuan dan Teknologi
B.  Diterapkan perdagangan bebas
C.  Liberalisasi keuangan internasional
D.  Meningkatkan Hubungan antar negara
3. Tujuan Globalisasi
A.    Memepercepat penyebaran informasi
B.     Mempermudah setiap orang memenuhi kebutuhan hidup
C.     Memberikan Kenyamanan dalam beraktifitas
4.    Dampak Globalisasi
A.      Perubahan Gaya Hidup
B.       Makanan
C.       Pakaian
D.      Sarana Komunikasi
E.    Transportasi
F.     Nilai-nilai Budaya dan Tradisi
G.      Pariwisata, dan
H.      Migrasi

B.     Kritik dan Saran
            Akhirnya selesai makalah saya yang membahas tentang Pengaruh Globalisasi Terhadap Peradaban Melayu. sungguh masih banyak kekurangan yang harus saya perbaiki dalam menyusun makalah ini. Apabila terdapat kesalahan menulis saya mohon maaf, karena yang namanya manusia tidak luput dari kesalahan dalam menulis. Kritik dan saran dari pembaca akan saya tunggu. Terima Kasih.







DAFTAR PUSTAKA

______, Raja Alim Raja Disembah: Eksistensi Kebudayaan Melayu Dalam Menghadapi Globalisasi, Pekanbaru: Alaf Riau, 2005


Tidak ada komentar: